[TRAVEL] INDAHNYA DESTINASI WISATA SUMBA

7:40 PM

Assalamualaikum 💜

Hallo semuanya, setelah 4 bulan lebih saya mengesampingkan blog ini karena mempersiapkan pernikahan dan pekerjaan kantor yang menumpuk, akhirnya sekarang saya kembali lagi dengan mengangkat ulasan yang berbeda tapi semoga bermanfaat ya 💋

Oke langsung aja, jadi kali ini saya mau membahas tentang keindahan Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur. Kebetulan belum lama ini saya berkesempatan untuk mengunjungi pulau tersebut, tepatnya di Kota Waikabubak karena urusan pekerjaan. Jadi bukan murni liburan ya 😀 tapi ada beberapa tempat yang sempat saya kunjungi saat saya ke sana. Banyak tempat indah di Pulau Sumba ini guys yang bisa jadi destinasi wisata kalian kalau sedang liburan ke Sumba. Berikut ulasannya, happy reading 😊

  •  DANAU WEEKURI/ WEEKURI LAKE/ WEEKURI LAGOON


Danau Weekuri (terletak di Sumba Barat Daya), masyarakat setempat menyebutnya begitu. Tapi sebenarnya kalau dilihat-lihat, Weekuri ini lebih cocok disebut sebagai laguna. Weekuri sendiri dikelilingi oleh tebing karang, dan airnya adalah air payau yaitu campuran dari air laut dan mata air. Airnya biru-biru kehijauan dan jernih banget. Kalau musim liburan tiba, banyak wisatawan memadati Weekuri untuk berenang maupun sekedar menikmati indahnya panorama. 


Tips kalau mau foto disini, usahain pakai kerudung anti badai ya guys 😂😂 soalnya anginnya kenceng banget, dan juga kacamata hitam sepertinya penting, soalnya silau kalo udah siang siang 😂.

Di Weekuri juga udah dibangun jembatan kayu untuk memudahkan wisatawan berkeliling menikmati indahnya tempat ini dan foto-foto juga tentunya. Selain itu, kalian bisa beli kain tenun khas Sumba yang ditawarkan pedagang di area parkir Weekuri sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang. Tapi, kalau mau sewa kainnya untuk foto-foto aja juga boleh kok, harga sewanya berkisar 20-40 ribuan untuk sewa seharian, sampai puas fotonya.

Jangan lupa juga untuk bawa baju ganti, karena seru banget disini kalian bisa terjun dari jembatan kayu yang sudah disediakan lalu nyebur berenang di area danau ini. Sayangnya saya gak nyobain kemarin, karena gak bawa baju ganti 😭

Harga tiket masuk Weekuri super murah, sepertinya masih model sukarela gitu guys. Pengalaman saya kemarin, untuk 3 orang dan 1 mobil cukup membayar Rp 10.000 rupiah saja. Murah banget kan untuk pemandangan seindah ini.


  • PANTAI MANDORAK
Destinasi kedua adalah Pantai Mandorak, letaknya tidak terlalu jauh dari Danau Weekuri. Tetapi harga tiket masuknya lebih mahal jika dibandingkan dengan Weekuri. Walau masih dikelola sendiri oleh masyarakat, tetapi untuk 1 mobil dihargai Rp 50.000 rupiah untuk bisa masuk ke tempat wisata ini.

Pantai ini berpasir putih dan dikelilingi oleh tebing-tebing tinggi. Air laut yang sesekali menghantam karang-karang pantai semakin menambah keindahan pantai ini. Pantai ini masih tergolong destinasi wisata baru karena belum banyak wisatawan yang tahu mengenai tempat ini. Sayangnya, akses jalan menuju tempat ini pun tergolong masih terpencil dan petunjuk-petunjuk jalannya pun masih sangat minim. Tidak ada penjual apapun di Pantai Mandorak ini, yang kalian bisa temui murni keindahan birunya air laut, pantai pasir putih, dan tebing-tebing karang yang indah. 💗

  •    BUKIT LEDONGARA

 
Bukit Ledongara letaknya sangat dekat dengan Kota Waitabula dan Bandara Tambolaka. Selain itu, untuk menikmati indahnya bukit ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis. Hamparan keindahan bukit ini mengingatkan saya pada bukit-bukit di Teletubbies.

Dari atas bukit kita bisa langsung memandang indahnya Kota Waitabula dan hamparan pantai dengan sangat jelas. Tempat ini menjadi tempat favorit para wisatawan untuk berfoto sembari menghirup segarnya udara di atas bukit.

Walau sudah siang pun, tempat ini tetap menghadirkan kesejukan sepoi anginnya. Tapi, sepertinya lebih bagus lagi kalau mengunjungi Bukit Ledongara ini di waktu sore sambil menikmati indahnya sunset 🌞

  • KAMPUNG ADAT PRAIJING


Untuk menuju Kampung Adat Praijing ini tidaklah sulit, terletak di Kota Waikabubak, sudah banyak papan petunjuk jalan menuju lokasi ini. Kampung Adat Praijing ini juga merupakan destinasi yang paling banyak dicari oleh wisatawan.

Kampung Adat Praijing memberikan daya tarik sendiri, karena menyajikan bentuk rumah-rumah tradisional Sumba. Rumah-rumah tersebut memiliki atap rumbai yang menjulang tinggi seperti menara dan berdinding kayu. 

Selain itu di kampung ini juga terdapat batu-batu megalitik yang semakin menambah keindahan. Terdapat juga beberapa kuburan jaman dahulu yang ditandai dengan susunan batu-batu. 
Tiket masuk Kampung Adat Praijing ini cukup Rp 10.000 rupiah saja perorang, dan kalian bisa berwisata budaya, foto-foto, serta melihat sunset dari tempat ini.

***

Itulah beberapa destinasi wisata di Sumba, Nusa Tenggara Timur yang kemarin sempat saya kunjungi. Untuk menikmati seluruh tempat wisata di atas, saya membutuhkan waktu 1 hari penuh dari pagi sampai sore. Karena memang tujuan ke Pulau Sumba adalah untuk pekerjaan, bukan untuk liburan jadi tidak terlalu banyak tempat yang bisa saya kunjungi. Tapi sungguh sangat puas dengan wisata sehari kemarin, jadi semakin bersyukur hidup di Indonesia yang indah ini 😀

Jadi gimana menurut kalian? Tertarik untuk liburan ke Pulau Sumba? Semoga postingan ini informatif dan bermanfaat untuk kalian yaa 😁

Oya, saya rekomendasikan salah satu tempat sewa mobil jika kalian berwisata ke Sumba. Namanya Afiv Rentcar, Tour & Adventure 
letaknya sangat dekat dengan Bandara Tambolaka, owner dan drivernya sangat bersahabat, serta benar-benar membantu mencarikan hotel dan membuat itinerary nya. Untuk biaya sewanya sendiri sekitar Rp 800.000 rupiah untuk 1 hari full, sudah include bensin dan driver

semoga membantu, dan selamat liburan 💕

You Might Also Like

2 comments

  1. Cantik banget😭, semoga aku bisa ke sana suatu hari nanti

    ReplyDelete
    Replies
    1. aamiin aamiin kak :) sebelum jalan-jalan keluar negeri, mending habisin dulu wisata di Indonesia nya hehe :)

      Delete

Hijabers Beauty Blogger & Vlogger

<div class="separator" style="clear: both; text-align: center;"> <a href="https://1.bp.blogspot.com/-bFI2dDYIr_U/XGDnk6DZ5nI/AAAAAAAAAWY/MlETj2iOXEQ0LDgQW7XdvWswvri-6hDLgCLcBGAs/s1600/46492335_1034034736796470_1595933031703511040_n.jpg" imageanchor="1" style="margin-left: 1em; margin-right: 1em;"><img border="0" data-original-height="542" data-original-width="960" height="180" src="https://1.bp.blogspot.com/-bFI2dDYIr_U/XGDnk6DZ5nI/AAAAAAAAAWY/MlETj2iOXEQ0LDgQW7XdvWswvri-6hDLgCLcBGAs/s320/46492335_1034034736796470_1595933031703511040_n.jpg" width="320" /></a></div> <br />

Blogger Perempuan Network

Blogger Perempuan